Segmentasi yang Efektif / Pengertian Targeting

Agar dapat berguna, segmen-segmen pasar harus memenuhi persyaratan sebagai berikut (Kotler, 2002, pp 313-314) :

1. Dapat diukur (ukuran, daya beli dan profil segmen)

2. Besar, segmen cukup besar dan menguntungkan untuk dilayani. Suatu segmen harus merupakan kelompok homogen terbesar yang paling mungkin, yang berharga untuk diraih dengan program pemasaran yang dirancang khusus.

3. Dapat diakses, segmen dapat dijangkau dan dilayani secara efektif.

4. Dapat dibedakan, segmen-segmen secara konseptual dapat dipisah- pisahkan dan memberikan tanggapan yang berbeda terhadap elemen dan program bauran pemasaran yang berbeda.

5. Dapat diambil tindakan, program-program yang efektif dapat dirumuskan untuk menarik dan melayani segmen-segmen tersebut.

Pengertian Targeting 
Kotler dan Amstrong (2001, p285) mendefinisikan “Targeting sebagai proses evaluasi daya tarik masing-masing segmen pasar dan pemilihan satu atau lebih segmen pasar untuk digarap”.

Kasali (2001, p371) berpendapat bahwa “Targeting atau menetapkan target pasar adalah tahap selanjutnya dari analisis segmentasi. Produk dari targeting adalah target market (pasar sasaran), yaitu satu atau beberapa segmen pasar yang akan menjadi fokus kegiatan- kegiatan pemasaran”.

Comments